RPL dan Laporan layanan Bimbingan Lintas Kelas / Bimbingan Kelas Besar Bidang Karir

MADRASATUL MU’ALIMIEN AL-ISLAMIYAH
PONDOK PESANTREN DAAR EL QOLAM
SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) 2 DAAR EL QOLAM

Jalan Raya Serang KM.35 Pasit Gintung, Jayanti, Tangerang – Banten 15610


--------------------------------------------------------------------------------------------------------------

RENCANA PELAKSANAAN LAYANAN
BIMBINGAN KELAS BESAR/LINTAS KELAS
SEMESTER GANJIL TAHUN AJARAN 2018/2019

A
Komponen Layanan
Layanan Peminatan dan Perencanaan Individual
B
Bidang Layanan
Karir
C
Topik Layanan
Jalur Masuk Perguruan Tinggi Negeri
D
Fungsi Layanan
Pengembangan perencanaan karir (Permendikbud No.111 Tahun 2014)
E
Tujuan Umum
Mempelajari kemampuan diri, peluang dan pendidikan dan aktifitas yang terfokus pada pengembangan alternatif karir yang lebih terarah. (SKKPD)
F
Tujuan Khusus
1.      Peserta didik mengetahui jalur masuk perguruan tinggi
2.      Peserta didik mengetahui macam-macam jurusan di perguruan tinggi
3.      Peserta didik mampu menentukan minat dan jurusan yang sesuai
G
Sasaran layanan
Seluruh kelas akhir (Kelas 3 dan 6)
H
Materi
Jalur masuk SNMPTN, SBMPTN
I
Waktu
1 x 45 menit
J
Sumber
Internet
K
Metode/ Teknik
Ceramah / Writing
L
Media/Alat
Proyektor, Slide presentasi.
M
Pelaksanaan

1. Tahap Awal/Pendahuluan

a.       Pernyataan Tujuan
Guru Bimbingan dan Konseling atau konselor menyapape serta didik, dan dapat diikuti dengan Ice Breaking/games sederhana, serta menyampaikan tujuan yang akan dicapai

b.      Penjelasan tentang kegiatan
Guru Bimbingan dan Konseling atau Konselor menjelaskan langkah-langkah kegiatan, tugas dan tanggung jawab peserta didik. Misalnya “Adik-adik, hari ini kita akan mengadakan bimbingan lintas kelas untuk kelas akhir terkait jalur masuk universitas”

c.       Mengarahkan kegiatan (konsolidasi)
Guru Bimbingan dan Konseling atau Konselor memberikan penjelasan tentang topik yang akan dibicarakan yaitu tentang jalur masuk PTN.

d.      Tahap peralihan (transisi)
Guru Bimbingan dan Konseling atau Konselor menanyakan kesiapan peserta didik, kemudian memulai masuk ke tahap inti. Misalnya “Sekarang kita akan masuk ke materi, apakah kalian sudah siap atau ada yang ingin ditanyakan terlebih dahulu?”

2. Tahap Inti

a.       Kegiatan peserta didik
a)      Peserta didik memperhatikan penjelasan dari guru BK
b)      Peserta didik mencatat hal-hal yang kiranya diperlukan untuk dimasa mendatang.
c)      Peserta didik mengajukan pertanyaan terkait seleksi masuk PTN apabla ada yang masih belum dimengerti.

b.      Kegiatan guru BK
a)      Guru BK menjelaskan terkait seleksi masuk perguruan tinggi
b)      Guru BK memberikan selebaran atau leaflet yang telah dibuat sebagai media untuk mempermudah peserta didik.

3. Tahap Penutup



Guru Bimbingan dan Konseling atau Konselor memberikan penguatan terhadap pengalaman belajar peserta didik, misalnya dengan “Adik-adik, setelah ini kalian juga harus berusaha untuk belajar agar apa PTN yang kalian inginkan bisa menerima kalian dengan penuh rasa bangga.”
N
Evaluasi

a.       Evaluasi proses
Guru Bimbingan dan Konseling atau Konselor melakukan evaluasi dengan memperhatikan proses yang terjadi:
a)      Mengadakan refleksi
b)      Sikap peserta didik dalam mengikuti kegiatan : semangat
c)      Cara peserta didik menyampaikan pendapat atau bertanya :sesuai dengan topik
d)     Cara peserta didik memberikan penjelasan terhadap pertanyaan: mudah dipahami.

b.      Evaluasi hasil
Evaluasi setelah mengikuti kegiatan klasikal, antara lain:
a)      Suasana pertemuan : menyenangkan
b)      Topik yang dibahas: penting
c)      Cara penyampaian Guru BK: mudah dipahami
d)     Kegiatan yang diikuti: menarik menarik untuk diikuti
O
Lampiran:
1.      Leaflet
2.      Slide PPT


Pangkat, November 2018
Mengetahui,
Guru Pamong BK



Hani Sulistyani,S.Psi
NIP:-

Guru BK/Konselor



E Sinta Nuriah
NIM. 2285150021







MADRASATUL MU’ALIMIEN AL-ISLAMIYAH

PONDOK PESANTREN DAAR EL QOLAM
SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) 2 DAAR EL QOLAM

Jalan Raya Serang KM.35 Pasit Gintung, Jayanti, Tangerang – Banten 15610




--------------------------------------------------------------------------------------------------------------


LAPORAN BIMBINGAN KELAS BESAR/LINTAS KELAS
SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2018 – 2019

1
Peserta kegiatan
Peserta kelas akhir (kelas 3 dan 6)
2
Tujuan kegiatan
Mempelajari kemampuan diri, peluang dan pendidikan dan aktifitas yang terfokus pada pengembangan alternatif karir yang lebih terarah. (SKKPD)
3
Kelas /Semester
Seluruh Kelas 3 dan 6 / Ganjil
4
Hari/Tanggal
Sabtu, 6 Oktober 2018
5
Durasi pertemuan
1 x 45 Menit
6
Pemateri
Enung Sinta Nuriah
7
Materi
Jalur Masuk PTN
8
Hasil dan Tindak Lanjut
Hasil : Siswa mengetahui macam-macam jalur masuk PTN di Indonesia
Tindak lanjut : Siswa merencanakan dan menganalisis jalur masuk PTN, siswa menuliskan planning disetiap jalur masuk PTN.


Pangkat, Oktober 2018

Mengetahui,
Guru Pamong BK



Hani Sulistyani,S.Psi
NIP:-

Guru BK/Konselor



E Sinta Nuriah
NIM. 2285150021

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FORMAT LAPORAN KONSELING INDIVIDUAL

Teknik rapport dalam konseling

KONSELING KELOMPOK DENGAN PENDEKATAN REALITAS